Anatomi dan Fisiologi Kulit



Anatomi Fisiologi Kulit
Menurut Riyadi (2011),  kulit  merupakan  pembungkus  yang  elastis  yang melindungi tubuh dari pengaruh lingkungan kulit  juga merupakan alat tubuh yang terberat dan terluas ukurannya, yaitu 15%dari berat tubuh dan luasnya 1,50-1,75 m2. Rata-rata tebal kulit 1-2 mm. paling tebal (6mm) terdapat di telapak tangan dan kaki dan yang paling tipis (0,5mm) terdapat di penis.
Bagian-bagian kulit manusia sebagai berikut :

1)  Epidermis :Epidermis terbagi dalam empat bagian yaitu lapisan basal   atau   stratum   germinativium,   lapisan   malphigi   atau stratum spinosum, lapisan glanular atau stratum gronulosum, lapisan tanduk atau stratum korneum. Epidermis mengandung juga:  kelenjar   ekrin,  kelenjar  apokrin,  kelenjar  sebaseus, rambut dan kuku. Kelenjar keringat ada  dua jenis, ekrin dan apokrin. Fungsinya mengatur suhu, menyebabkan panas dilepaskan dengan cara penguapan. Kelenjar ekrin terdapat disemua daerah kulit, tetapi tidak terdapat diselaput lendir. Seluruhnya berjulah antara 2 sampai 5 juta yang terbanyak ditelapak  tangan.  Kelenjar  apokrin  adalah  kelenjar  keringat besar  yang  bermuara  ke  folikel   rambut,  terdapat  diketiak, daerah anogenital. Puting susu dan areola. Kelenjar sebaseus terdapat diseluruh tubuh, kecuali di telapak tangan, tapak kaki dan punggung kaki. Terdapat banyak di kulit kepala, muka, kening, dan dagu. Sekretnya berupa sebum dan mengandung asam lemak, kolesterol dan zat lain.
2)  Dermis  :  dermis  atau   korium  merupakan  lapisan  bawah epidermis dan diatas jaringan sukutan. Dermis terdiri dari jaringan ikat yang dilapisan atas terjalin rapat (pars papilaris), sedangkan dibagian bawah terjalin lebih longgar (pars reticularis). Lapisan pars tetucularis mengandung pembuluh darah, saraf, rambut, kelenjar keringat dan kelenjar sebaseus.
3)  Jaringan subkutan, merupakan lapisan yang langsung dibawah dermis. Batas antara jaringan subkutan dan dermis tidak tegas. Sel-sel yang terbanyak adalah limposit yang menghasilkan banyak lemak. Jaringan sebkutan mengandung saraf, pembuluh darah limfe. Kandungan rambut dan di lapisan atas jaringan subkutan terdapat kelenjar keringan. Fungsi dari jaringan subkutan adalah penyekat panas, bantalan terhadap trauma dan tempat penumpukan energy. (Nur Handayani, 2015)





      Gambar 1. 2 Struktur Kulit Manusia


    
Gambar 1. 3 Ulkus Kaki Diabetik


0 komentar:

Posting Komentar